Step Up Revolution (2012)

Film yang merupakan sekuel dari film-film Step Up sebelumnya ini mengambil settingan di Miami dan cerita berpusat pada Emily Anderson ( Kathryn McCormick) dan Sean (Ryan Guzman). Cerita klasik, putri yang berasal dari keluarga berada, bertemu dengan pria yang seorang pelayan dan ketua The Mob, dikemas dalam jalan cerita yang mudah ditebak tapi dimaafkan sebab dance-nya keren-keren!! \^o^/

Emily Anderson datang ke Miami karena mengejar cita-citanya untuk menjadi professional dancer, dan gambling dengan ayahnya yang menginginkan Emily ikut terjun dalam urusan bisnisnya. Sementara itu, Sean dan the Mob sedang berusaha memenangkan kontes demi kesempatan mendapatkan beasiswa. Kemudian mereka bertemu, dan terlibat dengan beberapa masalah. Klasiklah :D

Yang keren, dance flash mob dari The Mob dan ide-ide mereka. Dan mereka menggunakan social media, yaitu Youtube untuk posting video setiap aksi flash mob yang mereka lakukan. Hmm sepertinya emang udah makin banyak film yang memanfaatkan efek dari social media :)

Flash mob yang dilakukan the Mob, bukan hanya sekedar mengejar kemenangan di kontes yang mereka ikuti, tetapi kemudian menjadi sesuatu yang berguna. Di film ini diperlihatkan bahwa untuk melakukan aksi demonstrasi itu tidak perlu memakai cara brutal dan kekerasan. Tetapi dengan seni pun, demonstrasi dapat dilakukan secara cantik.

Bagaimana kelanjutan perjuangan Emily, Sean, dan the Mob? Hihi nonton aja sendiri yak. :D yang pasti, lagu-lagu OST dari film ini layak dikoleksi :)

I give 6,5 out of 10 to Step Up Revolution :)

Modus Anomali

Tegang. Itu adalah kata pertama bila ada yang bertanya tentang Modus Anomali. Suspense thriller by Joko Anwar. A little bit confusing and a mindgame kind of movie. Warning, many violence scene. Yak, tegang. Lebih tegang daripada saat menonton Pintu Terlarang.

Modus Anomali adalah sebuah film thriller karya Joko Anwar, yang berkisah tentang seorang pria yang sedang berlibur di sebuah hutan bersama istri serta dua anaknya. Pria tersebut lalu mendapati keluarganya hilang secara misterius dan dirinya diburu oleh seorang pembantai. Ia lalu menemukan video pembunuhan sadis dan juga keluarga lain yang kemungkinan memiliki hubungan dengan hilangnya keluarga pria itu. Satu-satunya petunjuk adalah alarm jam yg sewaktu-waktu menyala entah menandakan apa.

Poster film Modus Anomali

Patut dibanggakan, ternyata Modus Anomali ini telah ditayangkan pertama kali pada acara SXSW 2012, bulan Maret yang lalu. It’s a World Premiere!! ^__^ Yay!

Premiere Modus Anomali di Jakarta

Yang patut diperhatikan dalam film ini adalah cara pengambilan gambar dan sound effect yang pas. Pengambilan gambar yang cenderung bergoyang dan bikin mual bila berada ditonton dari dekat, rupanya merupakan faktor kesengajaan. Joko Anwar pun berharap, penonton akan merasa berada dalam suasana mencekam bersama dengan si karakter utama. Efek suara pun semuanya adalah hasil rekaman sendiri, untuk memberi kesan real.

Sangat rekomen bagi para penggemar film thriller. :)

– I give 8 out of 10 to Modus Anomali :)

#RepublikTwitter

Hari ini (10 Februari 2012) saya diundang untuk mengikuti Press Screening film “Republik Twitter” di Platinum XXI – fX Lifestyle X’enter – Jakarta. Senang sekali mendapat privilege untuk menonton film yang rencananya akan ditayangkan untuk umum pada tanggal 16 Februari 2012 ini.

Sinopsis
“Sekarang ini, suara rakyat itu suara twitter”

Kalimat itu diucapkan oleh Kemal (Tio Pakusadewo), yang bekerja sebagai Konsultan Komunikasi, kepada Arif Cahyadi (Leroy Osman), seorang pengusaha, yang namanya mendadak jadi trending topic di twitter. Keberhasilan Kemal mengangkat nama Arif di dunia maya, lantas membuatnya mendorong Arif untuk maju dalam pencalonan gubernur DKI Jakarta. Sukses Kemal itu ternyata berkat kepiawaian seorang pemuda bernama Sukmo (Abimana Aryasetya) yang tekun dan lihai mengolah 140 kata.

Continue reading “#RepublikTwitter”

Aku Kamu Mereka Kalian

Akhirnya setelah mengalami penundaan sepanjang hampir 3 tahun karena masalah kesehatan, cewek rock n roll ini kembali mengeluarkan album solonya yang berjudul “Aku Kamu Mereka Kalian”.

Album ini masih bergenre rock, masih berisi kecuekan khas suara Melanie dan lirik-lirik yang semakin dan tetap berisikan tema persahabatan, kedamaian, sosial, dan kritikan. Satu perbedaan di album ini, adalah kali ini Melanie mengajak berkolaburasi musisi lainnya hampir di sebagian besar lagu di album ini.

Melanie dan AKMK.
Album “Aku Kamu Mereka Kalian” ini resmi dirilis malam ini, di Eastern Promise Cafe – Kemang, Jakarta. Dalam launching album solonya kali ini sahabat-sahabat Melanie turut dan menunjukan aksi-aksi panggung yang menawan, mereka diantaranya Trisnoize Pas Band, Njet+ Eugen The Flowers, She, Ridho ‘Slank’, Buluk Superglad, Steven Jam, Boni ‘Deadsquad’, dan lainnya.

Dalam acara yang juga disponsori oleh Pizza Hut Delivery (PHD) ini, Melanie dianugerahkan penghargaan “Inspiring Blogstar Blogdetik” oleh pihak Blogdetik. Seperti apa penghargaannya, bisa diintip di video yang diunggah oleh @karelanderson di sini.

Melanie Subono. Foto: Kapanlagi.com
Setelah hampir 3 tahun, akhirnya album yang 90% penulisan, musik, lirik, lagu dikerjakan sendiri oleh Melanie, akhirnya siap dipersembahkan dan bisa diunduh secara keseluruhan mulai 26 Januari 2012 di www.melaniesubono.com :) Gratis!

AKU KAMU MEREKA KALIAN:
1. Rock Damai
2. Cerita Anak Manusia
3. Aku dan Kamu (Feat. Trisnoize Pas Band)
4. Bantuku Menjawab (Feat. Iwa K)
5. Lalalalalalaal (by Melanie)
6. Aku Ada Untukmu (Feat. Achi She)
7. Beda Itu Indah
8. Bebas
9. Pakai Logika (Feat. Steven Jam)
10. Hey Wanita
11 Gengsi (Feat. Njet + Uegen The Flowers)

Thank you sooo much, respect, rock n roll!!! ~Melanie Subono